PELATIHAN INOVASI TEKNOLOGI MELALUI PEMBERDAYAAN DI DESA SAKO MARGASARI KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

Main Article Content

Sania Octa Priscilia
Adianto Adianto

Abstract

Riau merupakan provinsi dengan perkebunan kelapa sawit terbesar yang kemudian menjadi potensi luar biasa dalam sumber pendapatan daerahnya. Tetapi tidak dapat dipungkiri potensi tanpa diiringi kemampuan dan keterampilan yang baik akan menyebabkan ketergantungan. Berdasarkan studi literatur yang telah dilakukan, permasalahan yang terdapat di Desa Sako Margasari terdiri dari: pertama, cara bertani masyarakat belum banyak tersentuh teknologi modern dan hasilnya hanya diperuntukkan bagi kebutuhan hidup sehari-hari. Kedua, perkebunan masyarakat perlu peremajaan, dan ketiga, banyaknya limbah kelapa sawit berupa pelapah-pelepah daun dan batang kelapa sawit yang dibuang dan dibakar begitu saja. Dalam rangka mengatasi hal ini diperlukan solusi yang dapat memberikan pengembangan kemampuan dan keterampilan dalam mengelola tanaman kelapa sawit dengan memanfaatkan inovasi teknologi sehingga masyarakat dapat mengembangkannya menjadi kegiatan ekonomi yang baru. Artikel ini bertujuan untuk memaparkan bagaimana pelatihan yang telah dilakukan melalui konsep pemberdayaan yang digunakan dalam mengatasi permasalahan tersebut. Studi literatur yang dilakukan dalam artikel ini bersumber dari berbagai data sekunder seperti buku, jurnal, laporan penelitian, skripsi, surat kabar dan lainnya yang sesuai dengan kajian yang dilakukan di Desa Sako Margasari. Kemudian data yang didapat diolah dan dipaparkan secara deskriptif. Hasil kajian yang telah dilakukan menyatakan bahwa pelatihan dengan memanfaatkan inovasi teknologi yaitu pembuatan produk handmade menggunakan mesin praudi express dan inovasi nira sawit menjadi gula merah melalui pemberdayaan berjalan dengan baik dilihat dari penerapan kegiatan ini melalui 4 indikator pemberdayaan yaitu kegiatan yang terencana dan kolektif,  memperbaiki kehidupan masyarakat, prioritas bagi kelompok lemah atau kurang beruntung, dan dilakukan melalui program peningkatan kapasitas sehingga dapat mengembangkan kemampuan dan keterampilan masyarakat Desa Sako Margasari. Sebagai saran penulis terkait hasil kajian ini, pihak pemberdaya perlu memperhatikan aspek partisipatif dan koordinasi berkala setelah melaksanakan kegiatan pelatihan melalui pemberdayaan.

Article Details

How to Cite
Priscilia, S. O., & Adianto, A. (2022). PELATIHAN INOVASI TEKNOLOGI MELALUI PEMBERDAYAAN DI DESA SAKO MARGASARI KABUPATEN KUANTAN SINGINGI. Sosio Informa : Kajian Permasalahan Sosial Dan Usaha Kesejahteraan Sosial, 7(3). https://doi.org/10.33007/inf.v7i3.2718
Section
Articles

References

Adianto. (2018). Pola Adopsi Inovasi Lokal yang Berdampak pada Peningkatan Kesejahteraan MAsyarakat di Kawasan Minapolitan Desa Koto Mesjid Provinsi Riau. Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Kesejahteraan Sosial, 07, 1–30.

Adianto, & Tim KUKERTA Integrasi Desa Sako Margasari 2020. (2020). Pengembangan Inovasi Teknologi Pengolahan Tanaman Sawit sebagai Sumber Ekonomi Baru Masyarakat (G. Meiwanda (Ed.)). Penerbit Taman Karya.

Andarwati, M., Subiyantoro, E., & Subadyo, T. (2018). Pengaruh Pelatihan dan Penerapan Teknologi Tepat Guna (TTG) Terhadap Keberdayaan Pengrajin Batik Tulis Ramah Lingkungan. BRILIANT: Jurnal Riset Dan Konseptua, 3(3), 280–286. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.28926/briliant .v3i3.189

Arifin, J. (2020). Budaya Kemiskinan dalam Penanggulangan Kemiskinan di Indonesia. Sosio Informa: Jurnal Kajian Permasalahan Sosial Dan Usaha Kesejahteraan Sosial, 6(02), 114–132.

Banyuasin, M. (2017). Peremajaan Kelapa Sawit Untuk Tingkatkan Pendapatan Petani dan Kemajuan Sawit Indonesia. Kementerian Pertanian Republik Indonesia.

Bekkers, V., & Tummers, L. (2018). Innovation in the public sector: Towards an open and collaborative approach. International Review of Administrative Sciences, 84(2), 209–213.

Dokumentasi Kegiatan KUKERTA UNRI 2020 di Desa Sako Margasari. (2020).

Handmade penuh dengan kreatifitas dan inovasi. (n.d.). https://jualtasunikhandmade.wordpress.com/2016/09/06/apa-itu-hand-made/

Hardinawati, L. U. (2017). Skripsi: Alasan Petani Muslim Menjual Hasil Panen kepada Tengkulak di Desa Glagahagung Kecamatan Purwoharjo Kabupaten Bayuwangi. Universitas Airlangga.

Isnawati, R., Effendi, N. F., & Wardhana, B. (2017). Makalah: Model Bisnis Inklusi Sayuran Farm Veggieway Studi di Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar.

Jamaluddin, Y., Fitriani, F., Safrida, S., & Warjio, W. (2019). Strategi dan Model Pemberdayaan Masyarakat Miskin di Sumatera Utara. Jurnal Administrasi Publik: Public Administration Journal, 9(1), 21. https://doi.org/10.31289/jap.

Kamil, M. (2012). Model Pendidikan dan Pelatihan (Konsep dan Aplikasi). In Universitas Pendidikan Indonesia. Alfabeta. http://file.upi.edu/Direktori/SPS/PRODI.PENDIDIKAN_LUAR_SEKOLAH/196111091987031-MUSTOFA_KAMIL/Bhaan_kuliah/Model-model_pelatihan.pdf

Krisnawati, K., & Hussein, R. (2016). Upaya Penanggulangan Kemiskinan Melalui Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah. Sosio Informa, 2(2), 137–154. https://doi.org/10.33007/inf.v2i2.235

Mashur, D. (2017). Administrasi Pmebangunan. UR Press.

Media Digital. (2020). Rini, Anak Petani Sawit yang Sukses Memanfaatkan Limbah Sawit Menjadi Piring Anyaman. https://sumatra.bisnis.com/read/20200323/534/1216991/rini-anak-petani-sawit-yang-sukses-memanfaatkan-limbah-sawit-menjadi-piring-anyaman

Megasari, L. A. (n.d.). Ketergantungan Petani terhadap Tengkulak sebagai Patron dalam kegiatan Proses Produksi Pertanian (studi di Desa Baye Kecamatan Kayen Kidul Kabupaten Kediri). Journal Unair, 2.

Moralis, M. (2020). Tim Pengabdian UNRI Desa Sako Margasari Kuansing Inovasikan Tanaman Sawit Jadi Gula Merah. 26 Juli 2020. https://riaumandiri.haluan.co

Mutaqin, Z. (2021). Pelatihan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia | Human Resource Development. https://highlandexperience.co.id/pengertian-pelatihan-pengembangan-sdm

Nadeak, B. (2019). Manajemen Pelatihan dan Pengembangan (I. Jatmoko (Ed.)). UKI Press. http://repository.uki.ac.id/1308/1/BMP Manajemen Pelatihan dan Pengembangan.pdf

Prawira, M. A. (2014). Inovasi Layanan ( Studi Kasus Call Center SPGDT 119 Sebagai Layanan Gawat Darurat Pada Dinas Kesehatan Provinisi DKI Jakarta ). Jurnal Administrasi Publik, 2(4), 715–721.

riaumandiri.id. (2020). Tim Pengabdian Unri Desa Sako Margasari Kuansing Inovasikan Tanaman Sawit Jadi Gula Merah. Riaumandiri.Co. https://www.riaumandiri.co/read/detail/88026/tim-pengabdian-unri-desa-sako-margasari-kuansing-inovasikan-tanaman-sawit-jadi-gula-merah

Simon, Y., Pangkey, Ma. S., & Kiyai, B. (n.d.). Pengaruh Perencanaan Partisipatif Terhadap Efektivitas Pembangunan di Desa. 16–22.

Soetomo. (2015). Pemberdayaan Masyarakat (Munkinkah Muncul Antitesisnya). Pustaka Pelajar.

Statistik Daerah Kabupaten Kuantan Singingi (pp. 1–374). (2020). CV. M & N Grafika.

Sukhyar, R. (2018, September 19). Hilirisasi Sumber Daya Alam. Kompas.Id. https://www.kompas.id/baca/opini/2018/09/19/hilirisasi-sumber-daya-alam

Susanto, R. (2020). Selamat! Kuansing sudah terbebas dari desa sangat tertinggal. Riau Online. http://www.riauonline.co.id